(Kajian QS. Al-Jum'ah(62):11)
Oleh: Suyuti (SMANSARIO Soppeng Sul-Sel)
Apa esensi Pembelajaran Integrasi Imtaq-Iptek?
Esensi Pembelajaran Integrasi Imtaq-Iptek adalah menghadirkan sang mencipta disepanjang aktivitas pembelajaran. Yang menjadi masalah adalah bagaimana cara menghadirkan sang pencipta disepanjang aktivitas pembelajaran? Untuk menjawab pertanyaan ini ikuti langkah berikut ini!
1. Ingat membiasakan diri disetiap aktivitas diawali dengan doa, minimal membaca basmalah
2. Dalam bidang pembelajaran, kita mengikuti prosedur pembelajaran yaitu sebelum pembelajaran dilaksanakan, maka perangkat pembelajaran telah ada.
Menyusun Perangkat Pembelajaran Integrasi. bagaimana cara menyusun perangkat pembelajaran integrasi imtaq? Silahkan hubungi kami di 085250287078.
3. Ingat membiasakan diri disetiap aktivitas diakhiri dengan doa, minimal membaca alhamdulillah
4. Laksanakan Firman Allah SWT berikut ini QS. Al-Jum'ah (62) ayat 9-10 yang artinya:
"9. Hai orang-orang beriman, apabila diseru untuk menunaikan shalat Jum'at, maka
bersegeralah kamu kepada mengingat Allah dan tinggalkanlah jual
beli[1475]. Yang demikian itu lebih baik bagimu jika kamu
mengetahui.
[1475]. Maksudnya: apabila imam telah naik mimbar dan
muazzin telah azan di hari Jum'at (setiap waktu shalat), maka kaum muslimin wajib bersegera memenuhi
panggilan muazzin itu dan meninggalakan semua pekerjaannya.
10. Apabila telah ditunaikan shalat, maka bertebaranlah kamu di muka bumi; dan
carilah karunia Allah dan ingatlah Allah banyak-banyak supaya kamu beruntung.
Saat hamba Allah lengah (lupa) mengingat Allah dalam aktivitas hidupnya termasuk dalam aktivitas pembelajaran, maka Allah SWT mengingatkan agar mengindahkan peringatan-Nya berikut ini QS. Al-jum'ah (62) ayat 11 yang artinya:
11. Dan apabila mereka melihat perniagaan atau permainan, mereka bubar untuk
menuju kepadanya dan mereka tinggalkan kamu sedang berdiri (berkhotbah).
Katakanlah: "Apa yang di sisi Allah lebih baik daripada permainan dan
perniagaan", dan Allah Sebaik-baik Pemberi rezki.
Untuk memperbaiki aktivitas hidup khususnya bidang pembelajaran, maka jwablah pertanyaan Allah pada ayat di atas. "Apa yang di sisi Allah lebih baik daripada permainan dan
perniagaan?".
Kata permainan dan perniagaan merupakan simbol semua aktivitas hidup di bumi Allah. Jadi isi aktivitas hidup di bumi Allah hanya dua yaitu permainan dan perniagaan.
Jika pesan-pesan Allah SWT di atas dilaksanakan-diindahkan, maka indah pula kehidupan ini-maka indah pula kegiatan pembelajaran ini-maka indah pula perasaan hati ini-maka indah pula hidup.
Indahnya hidup saat Allah bersama kita, maka hadirkan Allah di semua aktivitas kita.
Jadi kesimpulannya: Esensi pembelajaran integrasi Imtaq-Iptek adalah menghadirkan Allah SWT sebagai sang pencipta dalam semua aktivitas pembelajaran.
Semoga Bermanfaat buat diri dan saudara(i)ku, amin.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar